Selasa, 18 Mei 2010

SMART GOAL

Goal.. mungkin sudah sangat tidak asing lagi di telinga kita. Kita tentu sering mendengarnya apalagi para maniak sepakbola.

Tapi Goal ini bukan hanya sekedar memasukkan bola atau mencetak angka.

Goal adalah sesuatu hal yang ingin dicapai dengan pasti dalam kurun waktu tertentu. Tentu goal ini kan menjadi seperti pemicu bagi diri kita agar mencapai apa yang kita harapkan.

Kita tentu sangat sering merencanakan berbagai hal sebelum melakukan sesuatu. Saat ingin mencapai hal itu itulah goal kita.

SMART adalah Spesifik, Measurable, Attainable, Reachable, dan Timely

Jadi, SMART Goal adalah tujuan yang ingin kita capai dengan berbagai sumber daya, kondisi yang ingin kita capai, dan waktu yang kita butuhkan untuk mencapai tujuan tersebut.

Berikut adalah SMART Goal yang saya coba buat :

"Saya ingin meningkatkan kemampuan 3 point shooting saya dalam waktu 2 minggu ini. Dengan belajar dari teman saya yang lebih ahli, diharapkan persentase kemampuan shooting saya dapat meningkat dari 50% menjadi 60% nantinya."

Berikut adalah komentar yang saya dapatkan dari teman-teman saya setelah membaca SMART Goal saya :

"Goal ini sudah spesifik yaitu kemampuan 3 point shooting. Kondisi yang sekarang 50% dan kondisi nanti 60% berarti sudah measurable. Goal ini mungkin dicapai dalam 2 minggu. Sumber daya dan kondisinya belum tahu. Deadlinenya sudah ada yaitu 2 minggu."
----Andreas----


"Belum memenuhi kriteria SMART Goal, tapi jika ada kemauan dan kerja keras anda dapat mencapai target tersebut"
----Filipus----


Yap. Semoga kita dapat membuat goal yang lebih baik dan mencapainya dan menjadi lebih baik lagi.


(Terima kasih buat yang sudah baca dan special thanks buat Bu Eleonora untuk penjelasan mengenai SMART Goal ^^)

Tidak ada komentar: